SEMARANG – Kalangan anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah mendorong pemerintah merealisasikan transportasi massal berkelanjutan secara bertahap guna meningkatkan perekonomian sekaligus mobilitas masyarakat. Wakil Ketua Komisi D DPRD Jateng Hadi Santoso menyebut kelancaran berlalu lintas menjadi salah satu faktor pendorong pertumbuhan ekonomi dan transportasi massal menjadi jawaban atas permasalahan di kota-kota besar dengan jumlah penduduk yang padat. “Pertumbuhan ekonomi tidak bisa lepas dari perpindahan manusia maupun barang dan hal itu dibayangi oleh kemacetan lalu lintas yang mulai dikeluhkan oleh masyarakat,” katanya. Menurut dia, ada beberapa hal yg jadi langkah strategis, salah…
