Karantina Jateng Ekspor Salak ke Tiongkok Kembali Dibuka 78,5 Ton

SEMARANG – Balai Karantina Hewan, Ikan, dan Tumbuhan Jawa Tengah (Karantina Jateng) kembali memfasilitasi ekspor salak ke Tiongkok. Hingga pertengahan April 2025, total volume ekspor yang telah diberangkatkan mencapai 78,5 ton. Kepala Karantina Jateng, Sokhib mengatakan ekspor salak kembali berjalan menyusul dibukanya akses pasar Tiongkok, setelah sempat dihentikan beberapa bulan akibat temuan ketidaksesuaian dalam Notification of Non Compliance (NNC) oleh General Administration of Customs of The People’s Republic of China (GACC). “Tiongkok sudah membuka kembali ‘kran’ ekspor salak asal Indonesia. Sebelumnya ekspor salak Indonesia terhenti karena adanya temuan oleh pihak…