623 Warga Semarang Kejebak Banjir Sudah Diungsikan, BPBD:Lansia dan Bayi Sakit Dievakuasi

SEMARANG – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Semarang mencatat 623 orang diungsikan akibat dampak banjir di enam kecamatan di Semarang, Jumat (15/3) subuh. Warga diungsikan karena tempat tinggalnya terendam air ada yang masih 70-80 sentimeter. “Seperti di RW12 Dempel lor, Muktiharjo Kidul itu masih cukup dalam ketinggian genangan sekitar 80 cm. Hari ini kita distribusi logistik. Kemudian untuk di Muktiharjo Kidul, ada lansia, balita dan warga sakit yang sudah kita evakuasi,” kata Kepala BPBD Kota Semarang, Endro P Martanto, Jumat (15/3). Sampai saat ini, pihaknya tidak bisa merinci jumlah…