Selama Nataru, Trafik Data Indosat Jateng dan DIY Double Digit

SEMARANG – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat/IOH) mencatat peningkatan trafik data yang signifikan sepanjang tahun 2025 seiring meningkatnya konsumsi digital masyarakat di berbagai wilayah Indonesia. Director and Chief Technology Officer Indosat Ooredoo Hutchison, Desmond Cheung, mengatakan pertumbuhan trafik data bukan sekadar indikator teknis, melainkan cerminan perkembangan ekonomi digital Indonesia. Selama periode Natal dan Tahun Baru (Nataru) pada 21 Desember 2025 hingga 1 Januari 2026, trafik data nasional tumbuh double digit, meningkat sekitar 15 persen dibandingkan hari biasa dan lebih dari 20 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. “Lonjakan penggunaan data…

Cegah Jutaan Penipuan Digital, Indosat Perkuat Teknologi Anti Spam, dan Scam di Fiturnya

JAKARTA – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat / IOH) memperkuat komitmennya dalam melindungi pelanggan melalui penerapan teknologi kecerdasan artifisial (AI) di jaringannya. Fitur Anti-Spam dan Anti-Scam berbasis teknologi Alvolusi 5G untuk melindungi pengguna dari ancaman panggilan dan pesan mencurigakan tanpa memerlukan aplikasi tambahan atau perangkat khusus. Total fitur Anti-Spam dan Anti-Scam milik Indosat telah memblokir lebih dari 200 juta panggilan berisiko, memberikan peringatan pada lebih dari 90 juta pesan mencurigakan, dan melindungi rata-rata 11,5 juta pelanggan per bulan dari potensi penipuan digital. Inovasi ini menjadi bagian dari perjalanan AIvolusi5G Indosat, sebuah…

Indosata,Erafone, dan Oppo Ada Festival Belanja di DIY dan Jateng

SEMARANG – Festival Belanja Erafone di wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menawarkan sederet promo menarik dan penawaran ekslusif bagi pelanggan setia. Program ini digelar mulai 15 Agustus hingga 30 September 2025 di seluruh gerai Erafone yang tersebar di dua wilayah tersebut. Festival ini sebagai bagian dari kolaborasi strategis ini, IM3 Platinum, Erafone, dan Oppo turun langsung menyapa pelanggan melalui rangkaian kegiatan yang diadakan di lima lokasi utama, yaitu: Erafone & More Singosaren, Solo Erafone Megastore Seturan, Yogyakarta Erafone Megastore Majapahit, Semarang Erafone Megastore Pacific Mall, Tegal Erafone…

Indosat Layani Jemaah Haji 24 Jam Nonstop di Embarkasi Solo

SEMARANG – PT Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH), melalui brand IM3 dan Tri, telah menghadirkan paket spesial solusi roaming dan booth di sejumlah titik embarkasi, untuk memenuhi kebutuhan calon jemaah haji tetap terhubung dengan keluarga Di Jawa Tengah, booth Indosat hadir sejak tanggal 1 Mei hingga 31 Mei 2025 selama 24 jam di Solo Embarkasi Haji Donohudan, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Boyolali. Hingga tanggal 27 Mei 2025, tercatat booth Indosat telah melayani ribuan pelanggan yang akan berangkat menunaikan ibadah haji dan diperkirakan akan terus bertambah sampai keberangkatan kelompok terbang (kloter)…

Hasil RUPS 2024, Indosat Tebar Deviden Rp2,7 Triliun Pada Pemegang Saham

SEMARANG – PT Indosat Tbk (Indosat/IOH/Indosat Ooredoo Hutchison) memutuskan untuk membagikan dividen tunai sebesar Rp2,7 triliun atau setara Rp83,3 per saham kepada pemegang saham, sebagaimana hasil Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) untuk tahun buku 2024 secara daring, Rabu (28/5). Distribusi dividen yang konsisten ini menegaskan kinerja keuangan Indosat yang stabil sejak merger, sekaligus mencerminkan komitmen perusahaan terhadap penciptaan nilai berkelanjutan. Bahwa, sejak merger pada awal tahun 2022, Indosat menunjukkan tren pertumbuhan dividen yang kuat, mencerminkan peningkatan profitabilitas dan fokus pada pengembalian nilai bagi pemegang saham. President Director and Chief…

Indosat Hadir Layanan Tri Khusus Haji & Umroh, Agar Komunikasi Lancar

SEMARANG – Ooredoo Hutchison (IOH) melalui brand Tri meluncurkan layaman produk “Tri Ibadah” untuk mendukung kelancaran komunikasi jamaah Umrah dan Haji asal Indonesia di Tanah Suci selama musim ibadah 2025. Produk ini hadir sebagai solusi konektivitas yang andal dan harga yang terjangkau, di tengah meningkatnya jumlah jamaah Indonesia yang berangkat ke Arab Saudi dan di 12 negara transit lainnya. Berdasarkan data Kementerian Agama, jumlah jamaah Umrah asal Indonesia pada 2024 tercatat mencapai 1,4 juta. Sementara kuota haji tertinggi secara global, yaitu 221.000 jamaah. Tri Ibadah hadir untuk mengatasi berbagai hambatan…

Rayakan Hari Pelanggan Nasional,Indosat Ada Program Spesial Ke Pelanggan

SEMARANG – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) merayakan Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) 2024 dengan memberlakukan bebas telepon 24 jam sepuasnya pada tanggal 4 September. Penawaran ini berlaku bagi pelanggan dengan nomor IM3 dan Tri. Ada pula berbagai program spesial sebagai bentuk apresiasi yang tulus kepada pelanggan setianya. Segenap jajaran direksi, manajemen serta karyawan Indosat merayakan momen kebersamaan tersebut bersama pelanggan IM3, Tri, Indosat HiFi dan Indosat Business. Dengan mengusung tema “Ketulusan Tanpa Akhir,” Indosat melanjutkan komitmennya untuk hadir lebih dekat dan memberikan pengalaman mengesankan bagi seluruh masyarakat Indonesia. President…

Indosat Melalui Tri Perkuat dan Perluas Jaringan Jateng DIY

SEMARANG – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand Tri, konsisten mewujudkan komitmennya dengan memperkuat dan memperluas jaringan di seluruh Indonesia, termasuk di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) hingga ke pelosok Jawa Tengah. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan mempercepat akses jaringan, sekaligus memberdayakan masyarakat setempat, khususnya generasi muda melalui dunia digital. Data Indeks Masyarakat Digital (IMDI) dan indeks literasi digital di DIY dan Jawa Tengah lebih tinggi daripada skor nasional, serupa dengan penetrasi internet di wilayah DIY sebesar 88,73% dan Jawa Tengah sebesar 81.32%, melebihi tingkat nasional sebesar…

IM3 dan Pilarporp Berikan Layanan Digital Bagi Pemuda Milenial

SEMARANG – Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat atau IOH) melalui brand IM3 menandatangani Kontrak Kerja Sama dengan Pilar Corporation (PilarCorp) melalui Cordova Edupartment Semarang. Dalam kerja sama co-branding ini, IM3 akan turut menghadirkan program loyalitas untuk memberikan pengalaman layanan digital kelas dunia kepada pemilik dan penghuni properti di bawah pembangunan dan pengelolaan PilarCorp. Penandatanganan kerja sama co-branding yang bertajuk “Cordova I-Fest” (Cordova IM3 Postpaid Festival) ini dilakukan oleh Soejanto Prasetya, Head of Region Central Java Indosat Ooredoo Hutchison, dan JE Robbyantono, CEO Cordova Edupartment, di Ballroom Cordova Edupartment, Semarang. Melalui program…

Indosat Bersinergi Dengan Undip Wujudkan Digitalisasi Konservasi Mangrove di Pantura Gunakan Teknologi IoT

SEMARANG – Indosat bersama Universitas Diponegoro (Undip) melakukan kerja sama program penerapan Digitalisasi Konservasi Mangrove skala nasional di Desa Morodemak, Kecamatan Bonang, Kabupaten Demak, Jawa Tengah. Program ini merupakan salah satu wujud dukungan terhadap konservasi mangrove di wilayah pesisir dengan memanfaatkan teknologi IoT untuk mengantisipasi dampak abrasi di pantai utara Jawa. Director and Chief Business Officer Indosat Ooredoo Hutchison Muhammad Buldansyah mengatakan program ini sudah dilakukan di Tarakan dan berlanjut di empat wilayah. Diantaranya Demak, Aceh, Sulawesi Selatan dan Maluku. Melalui kolaborasi ini, Indosat menghadirkan solusi Internet of Things (IoT)…